Jumat, 28 Agustus 2015

Network Drive Test, Jaringan Smartfren 4G LTE di Solo Mencapai 36 Mbps

  2 komentar
Network Drive Test, Jaringan Smartfren 4G LTE di Solo Mencapai 36 Mbps

Network Drive Test, Jaringan Smartfren 4G LTE di Solo dilaksanakan kemarin pada hari amis tanggal 27 Agustus 2015 oleh PT. Smartfren Telcom Tbk. Acara ini diikuti oleh blogger-blogger Solo dan Digital Media dari Jakarta dan Surakarta. Kegiatannya meliputi : Unboxing smartphone Andromax, Lunch, Network Drive Test, Workshop, dan dinner. Dengan diikuti oleh rombongan Smartfren dari Jakarta, kegiatan ini sangat seru dan menarik.

Kota Solo sendiri merupakan kota pertama yang mendapatkan lisensi jaringan 4G LTE oleh pemerintah. Oleh sebab itu tidak salah kalau Smartfren mengadakan Network Drive Test ini di kota tersebut. Pada kesempatannya, ketika dalam bus Mas Seno Pramuadji memberikan sedikit pemaparan mengenai jaringan 4G LTE. Kemudian disusul dengan Bp. Munir SP Head of Network Special Project Smartfren memberikan penjelasan mengapa Kota Solo dipilih untuk melakukan Network Drive Test.

Network Drive Test, Jaringan Smartfren 4G LTE di Solo Mencapai 36 Mbps

   
Rombangan kemudian terhenti pada sebuah sekolah, yaitu SMA Negeri 2 Surakarta. Disana ada kegiatan Workshop Internet Cerdas yang diselenggarakan langsung oleh Smartfren. Dalam Workshop tersebut diperoleh beberapa kesimpulan diantaranya, Jaringan Smartfren 4G LTE ini sangat membantu dalam dunia pendidikan. Sebagai contohnya, Bp. Sutanto kemarin memberikan inspirasi dengan salah satu karyanya yaitu Wikimatika.

Apa itu Wikimatika ?

Wikimatika adalah salah satu aplikasi turunan untuk mencari syarat satu fungsi mencapai nilai terkecil. Sebenarnya hasil karya ini berawal dari membuat Grup Wikimatika di Facebook, kemudian dilanjut dengan membuat website atau blog di  wikimatika.org, ujar Bp.Sutanto. Beliau sendiri juga pernah mengajar lebih dari 500 guru-guru se Malaysia karena mendapatkan undangan dari Kementerian Pendidikan Malaysia.


Kemudian, tidak hanya terhenti pada acara tersebut. Acara selanjutnya adalah mengelilingi Kota Solo dengan tetap melakukan speedtest. Kali ini para blogger dan digital media menguji kecepatan jaringan Smartfren 4G LTE ini dengan aplikasi Ookla Speedtest. Aplikasi ini bisa didownload di Google Play Store secara gratis. Dari berbagai hasil speedtest oleh blogger dan digital media, mendapatkan kesimpulan bahwa di Kota Solo kecepatan paling tinggi untuk downloadnya adalah 36 Mbps yang dilakukan oleh salah satu dari Digital Media.

Network Drive Test, Jaringan Smartfren 4G LTE di Solo Mencapai 36 Mbps (inet.detik.com)


Mengapa acara ini sangat Menarik ?

Pertama, para blogger dan media berkesempatan untuk “Unboxing Andromax” dan sekaligus mendapatkan Andromax tersebut secara cuma-cuma untuk melakukan Network Drive Test. Smartfren Andromax yang diberikan adalah Andromax Q dan Andromax Qi. Saya mendapatkan Andromax seri Q. Kemudian dapat mengeliling kota Solo bersama dengan smartfren, blogger dan digital media. Dan yang terakhir mendapatkan pengalamannya mengenai jaringan super cepat Smartfren 4G LTE ini.

Network Drive Test, Jaringan Smartfren 4G LTE di Solo Mencapai 36 Mbps

Mengenai produk dari Smartfren bisa anda kunjungi di www.smartfren.com






2 komentar :

Masukan komentar Anda di bawah ini