Seminar #NgobrolinNexus6 Erafone Megastore Solo
Acara Seminar
Google Nexus 6 ini sudah terlaksana pada tanggal 22 Agustus 2015 yang lalu.
Seminar ini dihadiri oleh perwakilan dari Google Nexus Community Indonesia
yaitu Mas Jimmy Setiawan dan Mas Freddy serta para blogger Solo yang bersedia
menerima undangan dari panitia. Acara ini berlangsung di Arena ErafoneMegastore Solo yaitu beralamatkan Jalan Gatot Subroto No. 123 Solo. Seminar kali ini bertajuk #NgobrolinNexus6
Materi yang
dibawakan oleh Mas Jimmy yaitu mengenai kelebihan-kelebihan dari Google Nexus
6. Diantaranya memiliki sistem operasi Lolipop dan bisa diupgrade langsung ke
sistem operasi terbaru yaitu Mars Mellow. Kemudian memiliki baterai yang cukup
besar kapasitasnya yaitu 3220 mAh. Dengan layar yang cukup lebar, smartphone
ini sangat cocok untuk kerja dan berbisnis. Google Nexus 6 sendiri dibanderol
seharga Rp7.999.000 di Erafone.
Baca Juga : Undangan #NgobrolinNexus6 Erafone Megastore Solo
Acara ini
dilanjut dengan pembagian voucher dan doorprize dari Erafone, diantaranya : ada
voucher belanja Carrefour senilai Rp100.000 dan hadiah lainnya. Untuk peserta
yang hadir kali ini akan diberikan kenang-kenangan berupa Goodiebag yang berisi
asesoris Erafone dan Boneka LINE.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar
Masukan komentar Anda di bawah ini