Rabu, 21 Oktober 2015

Google Keep, Aplikasi Pencatat Terbaik pada Android

  Tidak ada komentar
Google Keep, Aplikasi Pencatat Terbaik pada Android


IDTEKNOKU – Aplikasi yang dimiliki oleh perusahaan  mesin pencarian Google, sampai saat ini sudah banyak yang kita gunakan. Salah satunya adalah Google Keep. Aplikasi ini adalah aplikasi pencatat tulisan, foto, waktu sederhana pada perangkat android. Manfaat dari aplikasi ini sangat banyak sekali dan dapat digunakan mulai dari kalangan pelajar, mahasiswa bahkan karyawan suatu perusahaan. Mencatat hal-hal pokok ketika pelajaran, diskusi atau pun rapat, anda bisa menggunakan aplikasi ini. Karena aplikasi ini sangat mobile-friendly yang mempermudah anda dalam mencatat hal-hal penting. Google Keep ini telah dilengkapi fitur penyimpanan online, tentunya penyimpanan Google Drive. Untuk mengulas lebih detail mengenai Google Keep ini simak ulasan dibawah ini.


Seiring perkembangan zaman, penggunaan teknologi semakin maju. Jika tidak mengikuti perkembangan zaman tersebut, bisa dibilang ketinggalan zaman. Memang benar, teknologi tersebut juga dapat memberikan manfaat yang sangat berguna bagi manusia, terutama dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Menggunakan aplikasi pencatat hal penting seperti Google Keep ini memang menjadi tuntutan tersendiri. Jika kita tidak ingin kehilangan momen penting, atau hal-hal yang menurut anda penting segera gunakanlah aplikasi ini.

Google Keep, Aplikasi Pencatat Terbaik pada Android


Tampilan aplikasi Google Keep ini telah diadapatsi dengan tampilan layaknya aplikasi-aplikasi based Lolipop (Design Material). Dinamis, responsive, dan autosave menjadi keunggulan aplikasi ini. Anda bisa menggunakan fitur voice-text, take a photo, dan labels. Fitur Voice-Text ini akan membantu anda dalam menulis huruf-huruf tanpa menggunakan papan ketik. Kemudian anda juga dapat menambahkan beberapa foto yang berkaitan dengan catatan yang telah anda buat dengan menggunakan fitur take a photo. Dan fitur selanjutnya adalah labels. Labels merupakan sejenis kata kunci (keywords) atau tag kategori. Yang memiliki fungsi untuk mengelompokkan catatan-catatan yang telah anda buat. Jadi ketika anda ingin mencari catatan yang sudah lama anda buat, anda tinggal mengetikkan labels yang terkandung pada catatan yang ingin dicari pada kotak pencarian. Kotak pencarian ini berada paling atas layar.

Google Keep, Aplikasi Pencatat Terbaik pada Android


Untuk dapat menggunakan aplikasi Google Keep ini, anda bisa langsung mengunduh aplikasi di Google Play Store. Atau anda dapat membuka link berikut ini :



Demikian artikel mengenai aplikasi Google Keep pada android, semoga dapat memberikan manfaat.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

Masukan komentar Anda di bawah ini